BAGAIMANA MEMBUAT VIDEO SINGKAT COMPANY PROFILE ATAU PAPARAN USAHA

 


        Setiap usaha atau company (perusahaan) baik berskala mikro, kecil, menengah maupun besar hendaknya memiliki video paparan usaha. Video yang berisi tentang paparan (penjelasan) tentang usaha tersebut biasanya diunggah di website , instagram, atau chanel youtube perusahaan untuk memberikan gambaran suatu perusahaan bagi siapapun yang ingin mengetahuinya. Video ini biasanya dibutuhkan untuk kurasi suatu produk atau perusahaan untuk pameran (eksibisi) dan penjajagan kerja sama jual beli, serta kurasi program bantuan dari Dinas, Kementerian atau lembaga lain.


         Video paparan itu hendaknya berisi penjelasan singkat yang terdapat dalam profile company. Antara lain nama perusahaan, nama pemilik atau pendiri perusahaan, kapan perusahaan itu didirikan, alamat perusahaan, misi serta visi perusahaan, nama brand produk, menunjukkan proses produksi serta jenis-jenis produk yang dihasilkan perusahaan. Hal ini dapat memberikan informasi yang dibutuhkan para kurator atau yang lain yang membutuhkan informasi tentang suatu perusahaan. Jangan lupa untuk memberikan logo perusahaan pada video tersebut. Pemberian teks yang mengiringi paparan biasanya diperlukan untuk memudahkan audience terutama yang memiliki kebutuhan khusus dalam pendengaran.


            Yang memaparkan profile company adalah seseorang dari perusahaan yang dinilai kompeten dan memahami perusahaan. Dapat owner perusahaan, dirut, manager, atau humas perusahaan yang menguasai seluk beluk perusahaan. Saat memaparkan hendaknya suara harus cukup jelas terdengar, memiliki intonasi yang jelas, diksi yang tepat, dan jangan terlalu cepat saat memaparkan sehingga audience atau pemirsa dapat mendengarkan apa yang dipaparkan dengan jelas. Pengambilan video pemaparan ini biasanya di dalam lokasi perusahaan. Bisa di lokasi gudang bahan baku, lokasi produksi, lokasi penyimpanan produk, lokasi display produk, atau di ruang kerja dirut atau manager. Saat memaparkan hendaknya menggunakan bahasa yang resmi atau formal, bukan bahasa gaul atau slengekan. 


       Video ini dapat dibuat dengan menggunakan jasa videografer namun tentu saja hal ini membutuhkan biaya yang tidak sedikit bagi perusahaan kecil dan mikro. Oleh karena itu, perusahaan berskala mikro dan kecil dapat membuat video itu sendiri dengan berbekal smartphone dan beberapa aplikasi yang bisa didownload dari playstore. Aplikasi yang dapat digunakan adalah kinemaster atau viva video, yaitu aplikasi untuk membuat video sederhana yang telah terintegrasi dengan latar musik, teks, dan dapat dipelajari dengan mudah oleh orang yang baru belajar membuat video. 


            Adapun alat kerja yang digunakan sederhana saja. Kita cukup menggunakan kamera pada smartphone, tripod, cahaya matahari atau lampu penerang, dan reflektor.

    

                Selamat membuat video singkat paparan usaha anda.

                Sweet Greeting from Gayatree - Shantika Fashion.

                Eksplorasi seni tiada henti

                Exhibit your style with Indonesian Heritage

      

                                Contoh Video Company Profile dengan Subtitle Berbahasa Inggris


#paparanusaha

#caramembuatvideosingkatpaparanusaha

#videopaparan

#videosingkatpaparanusaha

#videosingkatpaparan

#gayatree

#shantikafashion

#gayatreeshantikafashion

#ecoprint

#ecoprintsurabaya

#LeaFCenA

#exhibityourstylewithindonesianheritage


                

Komentar

Postingan Populer